Standart Pelaporan Pekerjaan Konstruksi



Dalam melaksanakan pembangunan di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang mempunyai peran penting dan sangat strategis dalam menyediakan infrastruktur bidang pekerjaan umum dan penataan ruang yang berfungsi mendukung pertumbuhan dan perkembangan berbagai bidang, terutama bidang ekonomi, sosial, dan budaya.

Penyediaan infrastruktur bidang pekerjaan umum harus melalui proses penyelenggaraan pekerjaan konstruksi yang meliputi tahap perencanaan pekerjaan konstruksi, pengawasan pelaksanaan konstruksi, evaluasi dan monitoring, serta operasional dan pemeliharaan.

Membuat standar pelaporan dan dokumen-dokumen yang berhubungan dengan tahapan-tahapan tersebut, merupakan salah satu upaya Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Bolaang Mongondow Utara untuk meningkatkan akuntabilitas kinerja dalam rangka peran strategisnya terhadap pelayanan masyarakat. Ada yang bilang bahwa,



"Saat ini transparansi merupakan hal yang genting, sehingga akuntabilitas menjadi begitu penting"

Sebagai bentuk transparansi administratif berikut adalah link format-format administratif yang dapat di unduh. Form ini akan terus dilakukan perbaikan sesuai dengan regulasi-regulasi yang berlaku, dan akan di perbaharui secara berkala.

  1. Form check list untuk PPTK
  2. Form Mutual Cek Awal
  3. Form laporan harian  
  4. Form laporan mingguan 
  5. Form laporan bulanan 
  6. Form Monthly Certificate/ Sertifikat Bulanan
  7. Form Back Up Data Volume 
  8. Form As Build Drawing
  9. Form Justifikasi Teknis
  10. Dokumen PHO 
  11. Contoh Papan Foto untuk Laporan Visual

Semoga bermanfaat... 😀

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url